RRQ lolos upper bracket MPL ID S11. Hal ini dipastikan setelah mereka mengalahkan Rebellion Zion 2-1, dan di laga lainnya Geek Slate harus tumbang 2-0 dari Bigetron Alpha.
Persaingan kedua tim memperebutkan satu tempat di upper bracket terbilang panas. Pasalnya keduanya memiliki match w-l, match rate, dan Game w-l yang sama.
Hari ketiga pekan terakhir regular season MPL ID S11 pun menjadi sangat penting untuk keduanya mengamankan posisi di upper bracket.
Geek Slate yang sebenarnya sedang on-fire lebih diunggulkan menengok kondisi Bigetron Alpha terbilang masih inkonsisten. Tapi, BTR memperlihatkan performa luar biasa saat menghadapi Geek Slate.
Geek Slate tumpul, BTR Alpha kunci Baloyskie
Geek Slate dibuat seperti tim semenjana saat menghadapi Bigetron. Selain membuat Baloyskie tak bisa main, Bigetron Alpha pun mampu memperlihatkan permainan objektif sekaligus sangat tajam.
Mereka seperti sudah mempelajari Geek Slate dengan baik sehingga ciri khas Geek dengan teamplay yang begitu mengerikan hilang ditelan bumi.
Baloyskie pun terlihat tak tampil maksimal dengan Franco, apalagi Hilda di game kedua.
Pemilihan Esmeralda dari Xorizo di game kedua benar-benar on-point dan secara tak langsung meng-counter Hilda dan Lapu-lapu sekaligus.
- Redam AURA, Alter Ego lolos ke playoff MPL ID S11
- Pertama sepanjang MPL ID S11! EVOS Branz tak pakai hero marksman
Geek Slate harus menerima kenyataan tak bisa lolos di upper bracket pada musim pertamanya melaju ke playoff MPL ID S11.
RRQ lolos upper bracket
Ketika Geek Slate takluk, RRQ lolos upper bracket MPL ID S11 pun dipastikan dan tak perlu menunggu hasil mereka melawan Aura Fire besok.
Untuk empat musim secara beruntun RRQ lolos upper bracket bersama ONIC Esports. Hal ini membuktikan bahwa kedua tim ini masih menjadi yang paling konsisten di scene MLBB Indonesia.
Pada lain sisi duel-duel di play-ins nanti dipastikan sangat panas karena Geek Slate, Bigetron Alpha, EVOS Legends, dan Alter Ego benar-benar sedang berjuang mengembangkan diri serta punya kekuatan masing-masing yang berbeda.
Menarik menunggu bagaimana kualitas enam tim yang sudah dipastikan lolos ke playoff tersebut nantinya. Sebelum hari terakhir regular season MPL ID S11, sudah dipastikan Rebellion Zion dan Aura Fire lah yang tak lolos ke playoff musim ini.
Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.
BACA JUGA: Jadwal playoff MPL ID S11, hasil dan cara menonton