Layla Ciku akhirnya muncul lagi di scene kompetitif. Salah satu pemain terbaik Malaysia tersebut menepati janjinya dan benar-benar memainkan Layla di panggung MPL MY S11.
Ciku memang dikenal sebagai pemain dengan hero pool luas sekaligus multirole. Dia adalah satu dari sedikit pemain yang pernah bermain di semua role sepanjang karier profesionalnya.
Tapi, yang membuat Ciku berbeda adalah keberanian memainkan hero-hero tak biasa di scene kompetitif. Layla, Miya, sampai Hanabi pun sempat dia jajal di sana.
Itu belum termasuk Minotaur dan Akai mid, serta opsi-opsi lainnya. Sehingga salah satu kelebihan Todak adalah keragaman gameplay dan META.
Hal ini masih dipertahankan dan jadi andalan mereka sepanjang season 11. Masih berada di jalur yang benar dan ada di peringkat kedua klasemen, pick-pick aneh Todak belum juga hilang.
Baru-baru ini Layla Ciku kembali hadir. Seperti yang kita tahu pertama kali Layla Ciku muncul di panggung MPL MY Season 7.
- Hero roamer MLBB terbaik, counter semua tank inisiasi!
- Akhirnya OHMYV33NUS pakai hero tak biasa di MPL PH S11
Layla Ciku raih kemenangan mudah
Sampai akhirnya Layla Ciku kembali hadir di season 11 ini. Dia memainkannya pada game kedua melawan Team Secret akhir pekan lalu.
Layla Ciku hadir sesuai dengan janji sang pemain sehari sebelumnya. Ketika itu saat diwawancara Ciku berjanji akan memainkan Layla atau Miya dalam waktu dekat. Dia membayarnya kontan langsung.
Menariknya permainan Layla Ciku juga sangat apik dan dominan. Ini adalah pertama kalinya Layla muncul di scene kompetitif setelah mendapat buff pada patch update MLBB terakhir.
Adanya efek stun dari damage basic attack setelah skill diyakini cukup membantu, walau range dari skil satu dikurangi.
Layla Ciku benar-benar dilindungi empat pemain. Memainkan Arlott, Fredrinn, Pharsa, dan Yve sebagai roamer, semua memiliki tugas masing-masing dalam cover Layla Ciku.
Benar saja, Team Secret yang secara draft lebih seimbang apalagi ada Gloo dan Faramis, serta Franco, Karrie, dan Ling, tak bisa berbuat banyak.
Layla menjadi MVP dengan KDA 5-0-5 lewat emblem MM electroflash dan susunan item seperti berikut ini.
- Warrior Boots
- Berserker Fury
- Windtalker
- Wind of Nature
- Demon Hunter Sword
- Blade of Despair
Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.
BACA JUGA: Tank jungler populer? Bren Esports temukan cara terbaik counter hero tebal!