Laga MLBB terpanas bakal mewarnai pekan kedua MPL ID Season 11. Pertemuan klasik RRQ melawan EVOS Legends bertajuk El Clasico adalah duel yang selalu ditunggu-tunggu setiap musimnya.
Selalu ada kisah unik yang tercipta dalam pertandingan panas penuh sejarah ini. Namun untuk pertemuan di MPL ID S11 nanti, dua nama dari masing-masing mencuri perhatian lebih. Mereka adalah Lemon dan Saykots.
Di musim ini Lemon berganti role menjadi EXP Laner untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan R7. Hebatnya, sang Legenda memperlihatkan kualitas permainan tingkat tinggi meski bermain di posisi baru.
Di sisi lain, Saykots adalah pemain EXP Laner MPL ID paling menjanjikan saat ini. Setelah sempat terseok-seok dihantui masalah konsistensi di musim lalu. Talenta muda EVOS kini menjelma menjadi salah satu ancaman paling diwaspadai di kubu Macan Putih.
- RRQ vs EVOS Legends: Hasil El Clasico sepanjang masa di MPL ID
- Team of the Week 1 MPL ID S11 versi ONE Esports
El Clasico: Lemon vs Saykots
Pekan pertama MPL ID S11 membuat kita bisa sedikit memahami cara bermain para pro player di musim ini. Untuk kasus Lemon dan Saykots, ada perbedaan cukup signifikan di antara keduanya.
Memang secara statistik kedua pemain sangat berimbang, namun beda halnya dengan gaya permainan mereka. Jika Saykots cenderung bermain agresif dan selalu mencari potensi menyerang di setiap team-fight, Lemon justru berperan sebaliknya. Ia kerap kali menjadi tameng tim sekaligus bertugas memecah formasi lawan.
Pola permainan Saykots bisa terlihat jelas di pertandingan EVOS Legends melawan Alter Ego. EXP Laner tersebut selalu mencari celah melakukan serangan flank atau counter inisiasi lawan saat menggunakan Terizla.
Sementara kepiawaian Lemon memecah belah formasi diperagakannya dalam laga perdana RRQ. Meski sang Raja hanya mengandalkan tiga pemain di perebutan Turtle, mereka tetap mampu memenangkan team-fight melawan empat pemain dan mengamankan objektif.
Di El Clasico nanti pertarungan dua EXP Laner ini bisa menjadi penentu hasil pertandingan. Laga itu juga bakal terasa lebih spesial mengingat kedua tim tengah berbagi tempat di puncak klasemen dengan perolehan poin yang sama.
Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di Instagram, Facebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Mobile Legends: Bang Bang lainnya.
BACA JUGA: Jadwal MPL ID S11, format, hasil, dan cara menonton