Cara main Lapu-lapu terbaik di Mobile Legends tak semudah itu. Lapu-lapu adalah hero yang memiliki skillset cukup banyak sehingga pemanfaatannya harus benar-benar diketahui.

Seperti yang kita tahu, Lapu-lapu adalah fighter dengan kemampuan range yang juga baik dari skill 1-nya. Dia juga bisa dash untuk menyerang maupun bertahan. Dua skill yang cukup untuk membuatnya masuk ke dalam banyak META MLBB.

Cara main Lapu-lapu terbaik, final M4, Mobile Legends, MLBB, M4
Dhonazan Syahputra/ONE Esports

Tapi yang spesial dari Lapu-lapu adalah ultimate ketika dia mengubah senjatanya dan terjadi enhance pada ketiga skill yang dimiliki. Ada yang memberikan stun dan juga memberi damage super besar.

Hal yang paling spesial dari Lapu-lapu adalah cooldown ultimatenya yang sangat sebentar. Standar awalnya di 20 detik dan level tertinggi ada di angka 15 detik. Tapi jika ditambahkan item CD, cooldown Lapu mungkin bisa di bawah 10 detik.

Mobile Legends, MLBB, Lapu-Lapu

Tak ayal Lapu-lapu masuk daftar hero EXP laner META yang kerap muncul di MPL musim ini hampir di semua regional. Meski begitu berbicara pemain Lapu-lapu terbaik, rasanya hanya ada satu yang aksi Lapu-lapu-nya begitu memorable dan diingat. Dia adalah EXP laner juara M4 dari ECHO, Sanford.



ECHO Sanford ungkap cara main Lapu-lapu terbaik

Semua akan ingat bagaimana Lapu-lapu Sanford menggila dan membuat banyak aksi montage di M4 World Championship. Salah satu aksi paling spesial ketika itu.

Sampai sekarang pun di MPL PH S11, Lapu-lapu masih kerap menjadi prioritas pick ECHO dan tak jarang muncul di phase pertama draft pick. Artinya sebegitu kuat dan percayanya tim dengan Lapu-lapu Sanford.

Terkait build tak ada yang spesial dari Sanford, dia mengikuti build Lapu-lapu pada umumnya seperti ini.

  • Bloodlust Axe
  • Tough Boots
  • Dominance Ice
  • Hunter Strike
  • Athena Shield
  • Immortality

Tapi yang terpenting adalah cara main Lapu-lapu terbaik menurut Sanford. Dia pun mengungkapkan bahwa Anda sama sekali tak boleh salah target saat menyerang.

“Selalu targetkan backline (lini belakang musuh yakni core). Jika gagal melakukan itu, Anda akan mudah di counter set-up,” katanya kepada ONE Esports.

Mobile Legends, MLBB, SanFord, ECHO, M4
Kredit: ONE Esports

“Saat turtle (atau lord), serang core musuh sampai Anda benar-benar membunuhnya (all-in),” tambah dia.

Pada akhirnya cara main Lapu-lapu terbaik di atas terdengar simpel. Tapi memanfaatkannya tak akan mudah karena mekanik hero ini juga tak semudah membalikkan telapak tangan.

Lapu-lapu bersama Yu Zhong adalah dua fighter yang paling bisa mengacak-acak backline lawan selain Gloo serta Arlott. Cara main lapu-lapu terbaik pun akhirnya keluar dari mulut sang pemain.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: Montage tergila di final M4: Sanford bocah ajaib!