Cara main Diggie MLBB sebenarnya tak sulit. Sebagian besar pemain entah publik atau pro player mungkin tak menganggap Diggie hero yang sulit dimainkan.
Diggie bukan hero yang harus dipakai dengan mekanik tinggi. Skillset-nya pun terbilang simpel dan mudah digunakan. Meski begitu bukan berarti semua orang tahu cara main Diggie MLBB paling efektif.
Sebagai hero support dengan atribut CC yang begitu spesial, Diggie adalah musuh paling mengerikan untuk semua hero CC karena ultimate anti-CC untuk semua rekannya secara gratis.
Skill 1 yang memberikan damage pun tak sekadar mengurangi darah musuh, tapi juga bisa berguna untuk membuka map ketika bom-bom ditaruh di dalam bush.
Tak kaget sampai saat ini, terutama di M4 kemarin, Diggie masih menjadi hero yang sangat sering diban oleh tim-tim Filipina.
Pemain dengan ciri khas Diggie mungkin hanya OHMYV33NUS dan REKT yang ada di otak kita. Sisanya menggunakan Diggie lebih kepada counter hero musuh atau counter set-up sebagai strategi pada sebuah pertandingan.
2 hero counter Diggie paling efektif
Sebenarnya Diggie bisa dicounter. Berbicara dua hero yang paling nyata bisa counter hero ini adalah Hilda dan Estes, tapi tentu dengan dua metode gameplay yang berbeda.
Spam skill Diggie biasanya berguna untuk membuat bonyok core lawan. Jika hal ini terjadi Estes bisa membuat hal itu tak berarti sama sekali dengan kapasitas heal berturut-turut yang dimiliki.
- 3 hero counter Moskov terbaik, eksploitasi semua kelemahannya!
- 3 hero counter Karrie terbaik, mage gold lane adalah jawaban
Sementara Hilda bisa membuat pergerakan Diggie terbatas. Hilda yang merupakan roamer dengan damage bisa membunuh dan menempel Diggie berturut-turut dan membuat efektivitas supportnya berkurang drastis.
Hal ini terjadi karena Diggie tak memiliki darah yang banyak. Sementara Hilda bisa melakukan regen di mana pun di dalam rumput.
REKT ungkap cara main Diggie MLBB saat lawan Hilda
Sampai akhirnya REKT blak-blakan soal cara main Diggie MLBB saat menghadapi Hilda. Menurutnya, rotasi adalah hal paling penting menghadapi Hilda saat memakai Diggie.
REKT membuat Hilda-nya bingung dengan melakukan rotasi awal ke EXP Laner. “Ketika kalah matchup kita harus melakukan dodge guys.”
Ketika Hilda sudah turun ke bawah REKT langsung menghilang dari map dan mencari ruang lain untuk membantu. Sebut saja membantu midlaner atau lokasi mana pun yang tak ada Hilda-nya.
REKT memastikan bermain Diggie bukan berarti Anda harus selalu GB goldlane. Dia pun benar-benar puas mengerjai Hilda dan terbukti game itu dimenangi telak oleh REKT Dkk.
BACA JUGA: Eksklusif: Wise bocorkan 3 hero combo Estes terbaik