League of Legends European Championship (LEC) tidak akan dihadiri penonton dan pers hingga Spring Split 2020 berakhir karena pandemi Covid-19 yang terus meluas.

Origen, tim LoL asal kota Copenhagen juga akan memainkan pertandingan liga pekan ini secara online setelah keputusan terbaru pemerintah Denmark yang membatasi penerbangan antar negara.



“Ini bukan keputusan yang mudah, namun keselamatan pemain, penonton, pers, dan staf adalah prioritas kami,” ucap Riot. “Kita terus memantau perkembangan situasi dan akan bersifat kooperatif dengan dinas kesehatan setempat.”

Belum ada kepastian mengenai Spring Split Final di Texas. Namun konfirmasi lokasi pelaksanaan akan keluar pada hari Jum’at (20/03/2020) mendatang.

Liga lain yang mengalami dampak lebih berat adalah LPL dan LCK. LPL telah tertunda selama beberapa minggu sebelum akhirnya dilaksanakan secara online. Sementara LCK masih ditunda sejak Senin (02/03/2020) lalu.

Penonton yang telah membeli tiket pertandingan LEC pekan ini akan segera dihubungi untuk masalah refund. Memang seharusnya keselamatan para penonton jadi prioritas utama Riot. Keputusan ini harus diambil untuk membendung penyebaran Covid-19.

BACA JUGA: Team Secret terjun ke scene League of Legends dengan akuisisi tim asal Vietnam