Organisasi esports asal Ukraina, Natus Vincere (Na’Vi), tampaknya mulai melihat potensi besar yang ada di scene esports game mobile. Setelah sebelumnya membentuk divisi PUBG Mobile, kini Na’Vi semakin menggeluti ranah esports mobile dengan membentuk divisi League of Legends: Wild Rift.
Na’Vi telah mengumumkan roster Wild Rift mereka. Tim Wild Rift milik Na’Vi ini terdiri dari para pemain yang semuanya berasal dari Cina yang berbasis di Eropa. Mereka sebelumnya dikenal sebagai Team Ghost dan merupakan juara dari Singularity Winter Cup 2021. Mereka memiliki latar belakang di MOBA mobile dan PC.
Berikut daftar lengkap roster Wild Rift milik Na’Vi:
- Hu “Garen” Sipeng (Baron Laner)
- Zheng “Ghost” Julien (Jungler)
- Xu “SkyFL” Guansheng (Mid Laner)
- Mu “Mumu” Simone (Dragon Laner)
- Zeng “Juzi” Shiying (Support)
Zheng “Ghost” Julien dan Hu “Garen” Sipeng sama-sama mantan pemain Mobile Legends. Sedangkan Mu “Mumu” Simone dan Zeng “Juzi” Shiying pernah aktif sebagai pro player Arena of Valor.
Sementara Xu “SkyFL” Guansheng sebelumnya dikenal sebagai player League of Legends dengan segudang potensi, di mana ia berhasil mencapai level Master saat masih berusia 15 tahun.
- Ada Pokka dan Hanssnim di daftar roster Wild Rift ONIC Esports
- Kunci sukses gunakan Corki dari pro player Wild Rift “Gambit”
Keenam anggota tim, termasuk pelatih mereka Vlad “K1ndaGod,” kini berada di peringkat 50 teratas dari Wild Rift Rankings Eropa pada Maret 2021.
Roster ini adalah yang kedua dari Na’Vi dalam usaha mereka merambah scene esports mobile setelah divisi PUBG Mobile setelah selama beberapa tahun terakhir begitu bersaing di scene game esports PC, termasuk CS: GO, PUBG, Apex Legends, dan Dota 2.
“Kami telah menonton esports mobile dan mengeksplorasi berbagai opsi yang dapat kami ambil. Wild Rift memiliki potensi tinggi pada tahap ini, meski baru dimulai,” kata COO Na’Vi, Aleksey “xaoc” Kucherov.
Divisi Wild Rift Na’Vi ini sendiri telah memulai perjalanan mereka dan berhasil memiliki debut yang manis usai mereka mampu mengalahkan Nova Esports dengan skor telak 2-0.
Menarik untuk dinantikan seperti apa Riot Games sebagai developer dan publisher Wild Rift dalam mengembangkan scene esports Wild Rift yang tentu akan berimbas pada ketertarikan banyak organisasi esports di dunia untuk menggelutinya.
BACA JUGA: Lebarkan sayap ke Filipina, RRQ bentuk divisi Wild Rift