Scene esports Wild Rift baru saja bergulir, setidaknya sejak awal 2021. Meski belum banyak ajang resmi yang dihadirkan dari esports game MOBA mobile baru ini, beberapa tim sudah melakukan pembenahan, termasuk Alter Ego.

Melalui sebuah pengumuman di akun Instagram resmi mereka, Alter Ego mengumumkan bahwa mereka kini telah resmi melepas kelima player yang ada di divisi Wild Rift.

Kelima pemain tersebut adalah Ravaz, Vibritannia, Lexy, Rimnara, dan Tobu.

Dalam pengumuman tersebut, tidak disebutkan apa alasan di balik farewell ini. Mereka hanya mengucapkan terima kasih dan semoga beruntung kepada para pemain.

Selain itu, tidak disebutkan juga apa rencana Alter Ego berikutnya dalam membangun divisi Wild Rift-nya ini. Apakah mereka akan mencari player dari tim lain atau membuka open recruitment untuk umum.



Prestasi divisi Wild Rift Alter Ego

Wild Rift Alter Ego SEA Icon Series ID
Kredit: Instagram/Alteregoesports

Sejak game Wild Rift pertama kali dirilis ada 2020, scene esports dari game MOBA ini belum banyak dihadirkan, terutama di Indonesia. Selain dari Riot Games yang digarap OneUp, masih sangat jarang ada pihak yang tertarik untuk menggelar turnamen Wild Rift.

Di luar turnamen resmi, baru hadir beberapa event Wild Rift seperti JD.ID Battlefield dan Jakarta Esports Series. Pada ajang yang terakhir disebut itu, Alter Ego berhasil menjadi juara, usai mengalahkan EAGLE 365 di final.

Namun sayangnya bagi mereka, di ajang resmi yang dihadirkan Riot Games, Ravaz dkk belum bisa menunjukkan prestasi, bahkan untuk menunjukkan dri sebagai salah satu yang terbaik di Indonesia.

Di ajang SEA Icon Series 2021 Indonesia: Preseason, Alter Ego sudah harus gugur di ronde pertama karena langsung berjumpa dengan sang juara, Bigetron Infinity.

Sementara di SEA Icon Series 2021 Indonesia, langkah Alter Ego juga sudah harus terhenti di ronde kedua lower bracket kualifikasi setelah takluk 1-2 di tangan EAGLE 365.

Menarik untuk dinantikan seperti apa langkah yang akan diambil manajemen Alter Ego dalam membangun kembali divisi Wild Rift mereka ini di masa yang akan datang.

BACA JUGA: Format, jadwal, dan tim yang lolos ke Summer Super Cup 2021