Windah Basudara turun 4 kg! Mungkin angka tersebut terlihat kecil, tapi ketika tahu berapa lama dia bisa melakukannya tentu membuat kalian semua kaget.
Setelah memutuskan rehat dari live streaming Youtube pada awal April 2023 lalu, Windah kini hanya upload konten-konten video saja tanpa live streaming.
Tak banyak yang tahu kabar langsung tentang Windah Basudara. Usut punya usut, dia kini aktif berolahraga kembali untuk bisa mencapai berat ideal.
Windah Basudara sebenarnya memiliki tubuh yang cukup standar. Karena memiliki tinggi yang semampai, dia tak terlihat gemuk-gemuk amat atau semacamnya.
Tapi, karena aktivitas padatnya sebagai streamer beberapa tahun belakangan sosok yang dulunya bisa dibilang kurus tersebut jarang melakukan olahraga dan lebih sering di depan layar.
Sampai akhirnya Windah membuat konten menarik sekaligus tips sehat ala dirinya. Pada video 3 menit yang diunggah, Windah Basudara memperlihatkan proses olahraga harian yang dilakukan.
Windah Basudara turun 4 kg hanya dalam waktu 24 hari setelah dia rehat streaming. Pola hidup sehat dilakukan dan langsung berbuah hasil.
- Kenangan manis Windah Basudara sebelum ‘pamit’ dari YouTube
- Ingin jadi pro player esports? Tiru 5 kebiasaan ini
Tips Windah Basudara turun 4 kg
Bagaimana Windah Basudara turun 4 kg? Ternyata dia tak melakukannya secara berat dan hanya memanfaatkan alat seadanya di belakang rumahnya.
Dia memperlihatkan perbandingan tubuhnya pada 4 April 2023 dengan 28 April 2023 yang jauh berbeda. Begini cara Windah Basudara turun 4 kg.
- Pull up 6 kali
- Dips 12 kali
- Chin up 6 kali
- Dips 12 kali
- Australian pull up 12 kali
- Push up 20 kali
- Plank 1 menit
- Squat 11 kali
Hal itu dilakukan per harinya dalam 24 hari dan hasilnya Windah Basudara turun 4 kg. Meski begitu tak diketahui pola makan yang dilakukannya, apakah normal atau ada pengurangan juga.
Yang pasti dengan melakukan set di atas per hari, metabolisme tubuh akan membaik dan jauh lebih fit dari sebelumnya.
Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.
BACA JUGA: Alasan Windah Basudara rehat Youtube setelah punya 10 juta subscriber