Fans Bayern Munich yang gemar bermain Pro Evolution Soccer mendapat kabar gembira. Kemitraan resmi telah terjalin antara Die Bavarians dengan Konami pada game teranyar mereka eFootball PES 2020.
Sebelumnya Konami sudah meresmikan kerja sama dengan Manchester United, Barcelona, dan Arsenal. Sesuatu yang membuat mereka tak perlu lagi mengarang-ngarang nama tim karena ketiadaan lisensi resmi.
Seperti diketahui, jika berbicara lisensi game sepak bola FIFA yang dikembangkan EA Sports jauh lebih superior ketimbang PES.
Pada eFootball PES 2020 pun sebenarnya belum semua tim mendapat lisensi. Tapi setidaknya Konami sudah mendapat kepastian dari empat tim raksasa di atas yang tentunya punya fanbase sangat besar.
Pada Kamis (11/7/2019) waktu setempat, akun twitter @officialpes mengumumkan bahwa Bayern menjadi tim terbaru yang berpartner dengan mereka.
Hal ini pun membuat nama ‘asli’ Bayern akan muncul di dalam game. Tak hanya nama, tapi jersey, stadion Allianz Arena, sampai pemindaian wajah 3D para pemain Bayern juga muncul.
Pihak PES juga memastikan bahwa ambasador mereka dari Bayern adalah winger Serge Gnabry. Sosok yang musim lalu terpilih sebagai pemain terbaik Bayern.
Bayern pun menjadi satu dari 14 tim yang bekerja sama dengan Konami untuk eFootball PES 2020.