Berkat game populer seperti Pro Evolution Soccer (PES) dan Yu-Gi-Oh, Konami mampu mencatat profit beruntun dalam lima tahun.
Konami merupakan salah satu pengembang game legendaris yang sudah menelurkan sejumlah judul populer semodel Metal Gear Solid, Castlevania, hingga Contra. Perusahaan asal Jepang tersebut memang sudah lama tak terjun di pasar game tradisional, akan tetapi mereka tetap bisa konsisten meraup laba.
Beberapa waktu lalu, Konami merilis laporan finansial pada tahun fiskal yang berakhir pada 31 Maret 2019. Dalam lima tahun beruntun, Konami mengalami peningkatan rapor finansial.
Penyumbang terbesar dari performa finansial apik Konami tak lain adalah Yu-Gi-Oh! Duel Links, yang mampu menyedot lebih dari 90 juta pemain, dan Pro Evolution Soccer (PES).
Seiring keberhasilan tersebut, tampaknya Konami tak akan buru-buru bermain lagi di pasar game arus utama. Jurus serupa akan terus diterapkan.
Game rilisan Konami yang paling dinanti dalam versi konsol tentu Yu-Gi-Oh! Legacy of the Duelist: Link Evolution, yang bakal rilis pada pengujung tahun di Nintendo Switch. Pada 16 Mei mendatang Castlevania Anniversary Collection juga bakal dilempar ke pasaran.