Persis Solo membuktikan kelasnya di turnamen pramusim Indonesian eFootball Cup 2 2021. Mereka baru saja memastikan gelar juara.
Diwakili oleh Puspamba “Baim” Ibrahim, Persis benar-benar tampil menggila di partai puncak menghadapi Dewa United yang diwakili Indra “Tajusa” Sugandi.
Persis Solo menang mutlak di grand final
Pada dua game yang dijalani, Tajusa benar-benar ditekan oleh Baim. Game pertama sebenarnya relatif seimbang, tapi efektivitas Baim membuat Persis Solo menang tipis 2-1.
Alih-alih bangkit di game kedua, Tajusa malah jadi bulan-bulanan. Permainan berjalan sepihak karena Baim begitu membabi buta dalam bermain.
Lima gol berhasil diciptakan Baim dan memastikan dia menjadi juara di ajang pramusim kali ini.
Perjuangan Persis Solo berbuah hasil
Perjalanan Persis sebenarnya tak semudah itu. Mereka sempat kalah di awal playoff dari PSG Pati 2-0. Hal tersebut membuat Baim turun ke lower bracket.
- Indonesian eFootball Cup 2021: Mepet Lebaran, matchweek 3 diundur
- Moehammad “Chanks” Zulisar, dari jaga rental ke juara ePiala Indonesia
Tapi, di lower Baim menggila dan menghabisi semua musuhnya. PSG Pati yang notabene mengalahkan Persis, malah takluk final akhir.
Baim pemain terbaik di IFel Cup 2 2021
Tak hanya menjadi juara, Baim juga dinobatkan sebagai top skorer pada ajang ini dengan 66 gol. Performanya patut dipuji dengan permainan khas yang agresif dan kombinasi passing memikat.
Ini juga menjadi modal penting Baim untuk bisa berbicara banyak pada liga yang sesungguhnya bulan depan.
BACA JUGA: All In – Lagu keren untuk meriahkan Free Fire World Series (FFWS) 2021