Tencent Corporation dikenal sebagai developer dan publisher game PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG) yang sangat mengedepankan sisi realistis. Namun, apa jadinya jika mereka menggarap gim FPS dengan tampilan anime?
Tencent menganggap ide tersebut cukup layak untuk mereka coba dengan merilis versi open-beta dari game first person shooter (FPS) bernama Ace Force.
Kini versi open-beta Ace Force sudah bisa coba dimainkan oleh siapa pun di perangkat Apple iOS dan Google Android.
Sangat mudah untuk diketahui dari trailer gameplay bahwa gaya dan mekanik dari Ace Force sedikit-banyak terinspirasi dari game serupa, Overwatch, meski memiliki beberapa perbedaan nyata.
Perbedaan utamanya adalah bahwa desain karakter yang dibuat Tencent untuk Ace Force ini bergaya anime dan bahasa utama dari game ini adalah Mandarin.
Selain itu, perbedaan utama lainnya tentu saja karena ini adalah game mobile, sementara Overwatch hanya tersedia untuk platform PC.
Game ini pun diprediksi bakal segera menjadi idola di kalangan gamer, terutama mereka yang gemar bermain Overwatch karena kini mereka memiliki opsi untuk bermain di smarthphone mereka.
Selain itu sebelum open-beta dirilis pada 13 Agustus 2019, lebih dari 13 juta gamer dari Cina telah mendaftar untuk mencoba game ini.
Hanya membutuhkan beberapa hari setelah dirilis, open-beta Ace Force ini langsung naik sebagai aplikasi paling banyak diunduh di App Store milik Apple.