Tuai sorotan, senjata DBS PUBG Mobile direncanakan oleh pihak developer untuk di-nerf pada aspek tertentu. Hal ini pastinya akan memberi dampak terhadap pola permainan di scene kompetitif hingga permainan secara umum.

Selama hampir 3 bulan ke belakang, para pemain dikabarkan memiliki keresahan terkait senjata DBS PUBG Mobile, sebuah senjata bertipe shotgun otomatis yang benar-benar memberikan dampak ke seluruh tim/pemain.

Sejak senjata DBS PUBG Mobile menjadi populer, META permainan berubah drastis. Para pemain lebih bergantung pada senjata yang memberi efek instant kill semacam shotgun. Mereka tak lagi bermain dengan Sub-Machine Gun untuk secondary.

PUBG Mobile, UMP45 Bowknot
Kredit: PUBG Mobile

Hal itu terjadi di beberapa region sebut saja Indonesia, Malaysia, Thailand, Vietnam hingga region lain merasakan dampak senjata DBS PUBG Mobile.

Lantas, kini beredar kabar bahwa senjata DBS PUBG Mobile akan di-nerf. Seperti apakah perubahan DBS nantinya?


Dengarkan aspirasi pemain, senjata DBS PUBG Mobile akan di-nerf oleh Level Infinite

Dilansir dari akun Instagram PMPL Updates senjata DBS PUBG Mobile akan mendapatkan nerf berlaku setelah update versi PUBG Mobile 2.7.

Kredit: PUBG Battlegrounds

Selama ini para pemain memang bergantung pada senjata DBS terutama untuk rusher atau entry-fragger di mana hanya dengan 2 peluru on-point, musuh tereliminasi otomatis karena damage begitu besar.



Secara umum, senjata DBS akan dikurangi damage-nya secara signifikan supaya di dalam permainan lebih seimbang.