Dalam waktu dekat, Moonton berencana untuk merilis revamp Moskov ke Land of Dawn via patch MLBB terbaru. Menurut bocoran yang beredar, perubahan yang diberikan kepada sang Marksman ini membuatnya bisa melakukan teleport ke mana pun!
Di META saat ini, Moskov merupakan salah satu pilihan marksman utama untuk dimainkan sebagai goldlaner, baik di permainan Ranked mau pun kompetitif. Ia sering kali terlihat di Rank dan hingga week 3 MPL ID S11 ini sudah 14 kali dipilih dan 6 kali di-ban dari total 66 game.
Sang Spear of Quiescence ini dianggap setara dengan beberapa MM andalan lainnya seperti Claude, Karrie, Melissa, Beatrix, dan Brody, meski semuanya masih di bawah Wanwan sebagai prioritas.
Namun, rencana revamp Moskov dari Moonton yang akan segera dihadirkan ini bakal membuat dirinya menjadi lebih overpowered (OP) lagi. Pasalnya, hero MLBB ke-31 yang dirilis ke dalam game ini akan mendapatkan satu kemampuan tambahan dari skill ultimate-nya untuk melakukan teleport atau berpindah tempat ke mana pun dirinya mau, meski dengan satu syarat yang tak mudah.
- Build item Joy terbaik, Bikin Alberttt catat rekor di MPL ID S11
- Rahasia di balik Valentina goldlane Geek Slate
Detail revamp Moskov
Melalui beberapa video dari content creator MLBB yang menguji hasil revamp Moskov menggunakan Advance Server, kemampuan teleport yang nantinya akan dihadirkan ini ada melalui skill Ultimate-nya, Spear of Destruction.
Seperti yang diungkapkan pemilik channel Youtube EriXus pada Minggu (5/3/2023), ia menunjukkan hal tersebut. Ketika revamp Moskov ini berhasil mengenai target menggunakan Spear of Destruction, pemain bisa menekan skill tersebut sekali lagi untuk berpindah tempat ke hero yang berhasil ia kenai tersebut.
Bagi pemain yang jarang menggunakan Moskov, mengenai target menggunakan Spear of Destruction tentu tidak akan mudah untuk dilakukan. Namun bagi mereka yang sudah lama menjadikan hero ini sebagai andalan, mereka pasti akan tersenyum lebar melihat perubahan ini.
Keuntungan lainnya dengan skill teleport ini adalah Moskov yang berada di lane jauh bisa tiba-tiba ikut serta di tengah-tengah team fight dengan cepat dan ikut membantu tim memberikan damage kepada lawan, meski risikonya tetap ada jika dirinya spawn di saat atau posisi yang tidak menguntungkan.
Terlepas dari segalanya, hal ini tentu akan sangat memanjakan para pengguna Moskov. Bukan tidak mungkin jika ketika revamp Moskov ini telah dirilis, hero MLBB ini akan menjadi langganan ban, baik di Rank mau pun kompetitif.
Sementara untuk dua skill aktif Moskov lainnya, Abyss Walker dan Spear of Misery, tidak ada perubahan yang terjadi. Penggunaan dan efeknya akan tetap sama seperti sebelum di-revamp. Hanya ada penambahan lainnya pada animasi dari hero ini ketika melakukan recall.
Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.
BACA JUGA: Lancelot tank mulai populer, mengapa sang Assassin banting setir?