Jika kita harus memilih hero Mobile Legends mana yang mampu mengubah angin di grand final MPL Invitational 2021, maka Yu Sun Shin adalah jawabannya dan hero ini jadi penentu keberhasilan ONIC Esports menjadi juara.
ONE Esports Filipina berbincang dengan Neil “Midnight” De Guzman, salah satu analis Mobile Legends untuk membaca bagaimana draft pasukan Landak termasuk YSS milik Sanz mampu menghancurkan strategi ulung milik Blacklist International.
YSS Sanz adalah pahlawan ONIC
Midnight memulai dengan memuji draft unik ONIC dengan YSS saat menghadapi Blacklist.
Menurutnya, YSS bukan saja menghancurkan kemungkinan fleksibilitas pick Blacklist tetapi juga ONIC telah memastikan mendapat satu hero yang nyaman dimainkan oleh jungler mereka.
- ONIC CW tak pernah main hero yang sama sepanjang MPLI 2021
- Alasan Mars turunkan line-up terbaik ONIC Esports di MPLI 2021
“Pada dasarnya ONIC menciptakan pengadilan sendiri dan memaksa Blacklist International ke dalam posisi terdesak,” terangnya.
“Jujur saja, draft ONIC kelas dunia. Mereka mendapatkan YSS dan melakukannya lagi di game berikutnya sambil mengambil Bane. Draft ini benar-benar mematikan pilihan jungler untuk Wise.”
YSS Sanz menggila
Kepintaran ONIC melakukan draft disempurnakan oleh manuver Sanz yang jenius.
“Sanz adalah salah satu pemain mekanik mikro terbaik dan YSS adalah hero yang tepat untuk memaksimalkan keterampilan tersebut hingga dapat menghasilkan damage besar di late game,” lanjut Midnight.
Midnight juga merujuk pada sejumlah aksi YSS Sanz di dua game secara beruntun.
“Bagi saya, Sanz memanfaatkan setiap kemampuan dari YSS dan itu sangat terlihat di Game 2 dan 3 ketika dia menang di pertempuran kecil lawan Blacklist.”
Sanz dengan YSS berhasil mencatatkan KDA 10/0/3 dan 5/05/ dan ini telah mengubah peta pertempuran di Land of Dawn.
“Aksi Sanz seperti sesederhana mencoba memancing musuh, dan dia melakukannya di hadapan Blacklist. Dia dengan mudah melarikan diri di banyak situasi untuk kemudian membuka celah bagi rekan satu timnya melakukan counter.”
BACA JUGA: Jadwal M3 World Championship, prize pool, pembagian grup, hasil pertandingan