Salah satu goldlaner terbaik di MPL Filipina, OHEB, secara mengejutkan memilih bermain untuk Blacklist Academy di MDL PH S1 ketimbang memperkuat Blacklist International di MPL PH S11. Pasalnya secara kualitas, ia tentu sangat layak untuk bermain di level tertinggi.

Dalam beberapa musim terakhir, OHEB merupakan andalan utama Blacklist International untuk mendominasi skena esports MLBB Filipina dan dunia. Bahkan dirinya sempat menjadi MVP Finals saat membantu timnya menjadi juara di M3 World Championship.

Mobile Legends, OHEB, MVP M3
Kredit: Youtube/Mobile Legends: Bang Bang Official

Sejak saat itu, pasang surut sempat terjadi di Blacklist, terutama saat Wise dan OhMyV33nus memilih rehat sejenak. OHEB tetap menjadi andalan tim hingga berhasil membantu timnya menjadi runner-up di M4.

Namun setelah kejuaraan dunia MLBB keempat yang digelar di Indonesia tersebut, OHEB tidak didaftarkan Blacklist Int untuuk bermain di MPL PH S11. Ia justru menjadi bagian dari Blacklist Academy untuk MDL PH S1.

Hal ini tentu sangat mengejutkan, mengingat kualitas besar yang dimiliki OHEB untuk membantu tim. Bahkan posisinya di Blacklist Int digantikan oleh Owl yang semakin menambah rasa heran di dalam benak.

Mobile Legends, MLBB, M4
Kredit: ONE Esports


OHEB main di MDL PH S1 karena terpaksa

Blacklist International, Roster Blacklist Academy, MDL PH S1, MLBB, Mobile Legends
Kredit: Blacklist International

Namun di balik segala hal aneh yang terjadi, tentu saja hal ini berdasarkan alasan yang jelas. Ternyata, OHEB bermain bersama Blacklist Academy di MDL PH S1 karena terpaksa.

Hal ini diungkapkan secara langsung oleh sang pemain kepada Antimage dalam salah satu konten video untuk channel Youtube-nya di sela-sela kegiatan mereka dalam acara Pesta Mabar ALLSTAR MLBB di Pakuwon Mall Surabaya.

Mobile Legends, MLBB, Antimage, OHEB, Ch4knu
Kredit: Youtube/Maxhill Antimage

OHEB mengaku bahwa sebenarnya ia berniat untuk rehat sejenak dari skena kompetitif MLBB bersama Blacklist di MPL PH S11. Namun karena tidak ada goldlaner untuk Blacklist Academy membuat dirinya terpaksa untuk bermain di ajang tersebut.

“Saya seharusnya beristirahat karena tidak ingin bermain di MPL PH S11. Mereka (Blacklist) ingin memainkan Owl ke MPL tetapi membuat tidak ada pemain (goldlaner) yang bisa dimainkan di MDL. Jadi mereka mendaftarkan saja untuk main di MDL,” ucap OHEB.

Meski saat ini OHEB memang tengah ingin beristirahat dan terpaksa harus bermain di MDL PH S1, tetapi dalam waktu dekat dirinya memastikan akan segera kembali bermain di MPL PH.

“Mungkin musim depan saya akan kembali main di MPL. Semua ini hanya sementara karena saat ini saya hanya ingin beristirahat dan tidak ingin main di MPL,” ujar player berjuluk Filipino Sniper tersebut.

MPL PH S12 tentu sangat penting bagi semua pemain dan tim. Pasalnya musim genap dari ajang tersebut menghadirkan slot menuju M-Series, terlebih gelaran M5 akan diselenggarakan di Filipina dan membuat semua pemain dan tim di sana ingin bisa tampil di dalamnya.

Ikuti akun resmi ONE Esports di Facebook, Instagram dan TikTok untuk mendapatkan kabar terkini esports, hasil pertandingan, gosip transfer dan update harian lainnya.

BACA JUGA: MLBB hadir di China, begini tanggapan REKT