Serial animasi Netflix Arcane yang dihadirkan Riot Games dengan mengambil inspirasi League of Legends, kini telah menikmati kesuksesan, terutama setelah merilis Act 2 pada 14 November 2021.
Berdasarkan laporan dari situs web Flixpatrol, popularitas serial animasi ini begitu tinggi. Mereka berhasil menjadi tayangan nomor satu di Netflix di 52 negara di seluruh dunia dan acara TV nomor kedua terpopuler di Amerika Serikat!
Sebelumnya, saat tayang perdana pada 7 November 2021, serial animasi ini berhasil mengalahkan serial Korea Selatan, Squid Game, dan menduduki peringkat satu Netflix di 38 negara.
Dengan kata lain, para penggemar League of Legend dan pemain dari seluruh dunia tampaknya sangat antusias untuk menyaksikkan serial animasi ini dari waktu ke waktu.
- Arcane League of Legends jadi serial Netflix terpopuler, geser Squid Game
- Daftar champions League of Legends di Arcane dan di episode berapa mereka muncul
Apa yang membuat Arcane begitu populer?
Arcane memberikan penjelasan mendalam tentang latar belakang karakter kepada pemirsa atau pemain baru, selain menyajikan konten orisinal yang intens dari beberapa champion League of Legend seperti Jinx, Vi, Caitlyn, atau Jayce untuk dinikmati para penggemarnya.
Selain itu, serial animasi ini juga memiliki alur cerita yang menarik, ditambah animasi yang luar biasa. Hal inilah yang membuat mereka menjadi yang teratas di Netflix dan mendapatkan rating popularitas sangat tinggi dari situs RottenTomatoes dan IMDB.
Netflix merilis tiga episode per pekan yang memungkinkan pemirsa atau pemain LoL dapat melihat dan mendapatkan informasi dari serial animasi ini untuk menghubungkan teori yang berbeda dengan pemirsa lain.
Cerita akhir di Arcane cenderung menyampaikan klimaks dari cerita yang akan menarik lebih banyak penonton dan popularitas. Aksi terakhir dari serial animasi populer ini baru akan dirilis pada 20 November 2021.
BACA JUGA: Kolaborasi Arcane x Among Us: Tanggal rilis, daftar champion, kosmetik