Si landak kilat favorit kita semua kembali hadir! Ya, sekuel film Sonic datang lagi melalui “Sonic the Hedgehog 2”.
Film ini melanjutkan petualangan Sonic di Green Hills dan sekarang dia akan ditemani oleh sahabatnya yaitu Tails untik menghadapi musuh kuat, knuckles. Sonic the Hedgehog 2 dibesut oleh Jeff Fowler dan di produksi Sega Sammy Group.
Berikut segala yang perlu kalian ketahui tentang film Sonic the Hedgehog 2, termasuk pemeran, karakter, trailer dan tanggal rilis.
Warning: Mengandung spoiler jika kalian belum menonton film Sonic the Hedgegog pertama.
Pemeran dan karakter Sonic the Hedgehog 2
- Ben Schwartz sebagai pengisi suara Sonic
- Idris Elba sebagai pengisi suara Knuckles
- Colleen O’Shaughnessey sebagai pengisi suara Tails
- Jim Carrey sebagai Dr. Ivo Robotnik
- James Marsden sebagai Tom
- Tika Sumpter sebagai Maddie
- Natasha Rothwell sebagai Rachel
- Adam Pally sebagai Wade
- Shemar Moore
Ben Schwartz pengisi suara Sonic
Ben Schwartz akan mengulang tugasnya sebagai pengisi suara Sonic, sang jagoan di film ini. Sebelumnya Ben Schwartz pernah menjadi pengisi suara karakter populer lainnya seperti Dewey Duck di “DuckTales” dan Leonardo di “Rise of Teeenage Mutant Ninja Turtles.”
Idris Elba pengisi suara Knuckles
Idris Elba akan menjadi pengisi suara Knuckles, ekidna yang memiliki tangan berduri. Knuckles bakal bergabung dengan Dr. Ivo Robotnik dan mereka berusaha mengalahkan Sonic.
Pertanyaannya adalah, siapa yang akan menang jika Sonic dan Knuckles bertarung?
Idris Elba diketahui berperan sebagai Stringer di serial “The Wire”. Dia juga pemain reguler di tiga film pertama Thor sebagai gatekeeper Heimdall.
Colleen O’Shaughnessey pengisi suara Tails
Collen O’Shaugnessey menjadi sosok di balik suara Tails di Sonic the Hedgehog 2. Dia terlibat sebagai Sora Takenouchi di serial animasi Digimon.
- Nikmati tiga jenis mobil ini di Team Sonic Racing!
- Bekerja sama dengan The Shoe Surgeon, PUMA hadirkan sepatu Sonic ke dunia nyata
Jim Carrey sebagai Dr. Ivo Robotnik
Jim Carrey mengambil peran antagonis sebagai Doctor Ivo “Eggman” Robotnik di film Sonic the Hedgehog. Di akhir film pertama, Dr Robotnic terjebak di antara dimensi yang berbeda dengan kepala yang gundul. Di bagian akhir post-credit scene, dia terlihat memegang bulu landak.
Jim Carrey adalah nama besar di dunia film dan TV, dengan menjadi bintang di sederet judul tenar seperti Ace Ventura, The Grinch, Bruce Almighty dan The Mask.
James Marsden sebagai Tom Wachowski
Para penggemar akan melihat lagi “Donut Lord” dan sheriff Hreen Hills Tom Wachowski di sekuel ini yang dimainkan oleh James Marsden. Dia pernah jadi superhero di film lain sebagai Cyclops di seri X-Men. Kalian juga mungkin pernah melihatnya di “Superman Returns” sebagai Richard White, tunangan dari Lois Lane.
Tika Sumpter sebagai Maddie Wachowski
Tika Sumpter hadir lagi di Sonic the Hedgehog 2 sebagai Maddie Wachowski, istri dari Tom dan salah satu teman Sonic. Tika Sumpter memulai karier sebagai shost “Best Friend’s Date”, sebuah reality show yang tayang pada 2004.
Natasha Rothwell sebagai Rachel
Natasha Rothwaell berperan sebagai Rachel, saudara perempuan Maddie Wachowski. Natasha Rothwell jago mengocok perut di perannya yang lain seperti sebagai Kelli di “Insecure” dan Della Alvarado di “Brooklyn Nine-Nine”.
Adam Pally sebagai Wade
Dari Chicago ke Green Hills, Adam Pally bermain sebagai Wade di film Sonic the Hedgehog. Wade adalah bawahan Tom Wachowski.
Adam Pally dikenal sebagai Max Blum di “Happy Endings”, sebuah sitcom tv di Chicago.
Shemar Moore sebagai TBA
Ya, kalian tidak salah baca – Shemar Moore ambil bagian di Sonic the Hedgehog 2! Sayangnya, para produser masih menutup rapat peran apa yang diambilnya.
Shemar Moore dikenal berkat perannya sebagai Malcolm di “The Young and the Restless”, Derek Morgan di “Criminal Minds”, dan Daniel “Hondo” Harrelson di “S.W.A.T.”.
Trailer Sonic the Hedgehog 2
Istimewa, trailer Sonic the Hedgehog 2 tayang pertama kali di Game Awards 2021, diperkenalkan oleh Ben Schwartz dan Jim Carrey.
Trailer ini memperlihatkan kembalinya Dr. Robotnik dengan penampilan baru. Dia juga muncul dengan sejumlah pasukan robot untuk membalas dendam pada Sonic. Film ini juga akan memperkenalkan konsep Chaos Emeralds, berlian yang menyimpan kekuatan misterius.
Trailer Sonic the Hedgegoh 2 berakhir dengan kemunculan Knuckles yang bergabung dengan kubu Dr. Robotnik.
Tanggal rilis Sonic the Hedgehog 2
Sonic the Hedgehog 2 mulai bisa disaksikan di bioskop pada 8 April 2022.
Kalian dapat mengunjungi akun resmi Twitter Sonic the Hedgehog untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
BACA JUGA: Cosplay menakjubkan! SeeU tiru tokoh Arcane Powder