Dua atlet Indonesia yang tampil di Hearthstone Master Tour Arlington 2020, Andre “Ularpetarung” Wijaya dan Hendry “Joth703” Handisurya, gagal menunjukkan tajinya untuk bisa masuk ke dalam jajaran 50 besar.

Gelaran Hearthstone Master Tour Arlington 2020 berlangsung di Arlington, Amerika Serikat, pada 31 Januari hingga 2 Februari lalu. Ajang ini sangat bergengsi di scene Hearthstone dunia karena berstatus Tier 1 dan memperebutkan prizepool sebesar US$500.000 atau hampir Rp7 miliar.

Pada ajang ini, Ularpetarung menjadi wakil Indonesia terbaik dengan finis di posisi ke-66 setelah mengumpulkan 15 poin hasil dari lima kemenangan dan empat kekalahan. Sementara Joth703 harus puas di peringkat ke-132 dengan 6 poin setelah meraih dua kemenangan dan tiga kekalahan.



Sedangkan para pemain yang menguasai panggung Hearthstone Master Tour Arlington 2020 ini adalah para wakil Prancis. Zakarya “xBlyzes” Hail dan AyRok sukses melangkah hingga babak grand finals, di mana nama pertama yang disebut sukses menjadi yang terbaik dengan meraih kemenangan 3-1.

Kemenangan xBlyzes ini sebenarnya cukup mengejutkan karena sebelumnya ia belum pernah mampu menjuarai turnamen Tier 1 Hearthstone dan berhak membawa pulang hadiah sebesar US$32.500. Sementara Ayrok di posisi runner-up membawa pulang US$25.000.

Sementara bagi Ularpetarung dan Joth703, hasil ini tak lantas membuat mereka pulang dengan tangan hampa karena masing-masing membawa pulang hadiah sebesar US$1.000 dan US$850.

Setelah event ini, Ularpetarung, Joth703, dan para atlet Hearthstone Indonesia lainnya akan mempersiapkan diri menghadapi ajang Hearthstone Master Tour Indonesia 2020 yang akan digelar di The Mulia Resort and Villa, Nusa Dua, Bali, pada 20 – 23 Maret mendatang.

Diharapkan, pada ajang ini para atlet Hearthstone Indonesia bisa tampil lebih baik lagi dan mengangkat nama negara karena mendapat dukungan moral secara langsung dari publik sendiri.

BACA JUGA: Kesan pertama memainkan Warcraft III: Reforged