Kota Liyue di Genshin Impact telah menyediakan 13 karakter yang bisa digunakan. Mulai dari sekretaris Liyue Qixing yang pekerja keras “Ganyu” hingga konsultan “Zhongli” dari Wangsheng Funeral Parlor.
Liyue juga merupakan wilayah Teyvat yang terinspirasi dari China yang memiliki persona penuh warna. Tapi apakah kalian penasaran siapa karakter terkuat di Liyue? Kali ini kami akan menyajikan tier list karakter Genshin Impact yang dikhususkan untuk mengeksplorasi karakter terbaik di Liyue.
Tier list karakter Genshin Impact: 5 karakter Liyue terbaik untuk pertempuran
5. Xingqiu
4. Zhongli
3. Xiao
2. Hu Tao
1. Ganyu
5. Mekanisme skill Xingqiu sangat kuat
Rarity: 4-star
Element: Hydro
Weapon: Sword
Voice actors: Cristina Vee Valenzuela (EN), Yajing Tang (CN), Minagawa Junko (JP), Gwak Gyu-Mi (KR)
Yang pertama di daftar ini adalah karakter yang kerap diremehkan “Xingqiu”, namun sebenarnya memiliki kekuatan luar biasa.
Elemental skill Xingqiu, “Fatal Rainscreen”, memanggil Rain Swords yang memberikan pengurangan damage dan sedikit heal. Tidak hanya itu, Elemental Burst “Raincutter” adalah salah satu alasan utama mengapa dia menjadi karakter support tier S.
“Raincutter” memungkinkan karakter kalian untuk mengeluarkan Hydro damage bahkan saat Xingqiu tidak ada di medan perang. Para pemain Genshin Impact berpengalaman selalu memanfaatkan kelebihan itu untuk memicu Elemental Reaction secara efisien.
4. Geo shield Zhongli adalah yang terkuat di Genshin Impact
Rarity: 5-star
Element: Geo
Eeapon: Polearm
Voice actors: Keith Silverstein (EN), Bo Peng (CN), Maeno Tomoaki (JP), Pyo Yeong-Jae (KR)
Shield adalah salah satu komponen yang sangat penting saat menghadapi Weekly Boss, dan itulah sebabnya Zhongli mendapat peringkat tinggi dalam tier list karakter Genshin Impact ini.
Jade Shield milik Zhongli memberikan pertahanan terbaik dalam game, itu memberikan 150% Damage Absorption terhadap semua Elemental Damage dan Physical Damage. Shield Zhongli juga bisa aktif lebih lama dari cooldownnya, sehingga memungkinkan Travelers (istilah untuk pemain Genshin Impact) untuk memiliki shield permanen.
Gabungkan shield yang sangat kuat tersebut dengan Elental Burst “Planet Befall”, dan kalian akan memiliki karakter support S-tier super kuat.
- Ada 150 primogem gratis dari quest “Neko is a Cat” Genshin Impact
- Parfum Genshin Impact dengan aroma berbagai karakter segera tiba!
3. Xiao adalah salah satu karakter DPS terbaik di Genshin Impact
Rarity: 5-star
Element: Anemo
Weapon: Polearm
Voice actors: Laila Berzins (EN), kinsen (CN), Matsuoka Yoshitsugu (JP), Jeong Yoo-mi/ Sim Kyu-hyuk (KR)
Sejak kehadirannya ke Genshin Impact, yaksha Xiao langsung menjadi salah satu karakter DPS utama terkuat dalam game.
Mobilitas Xiao adalah faktor utama dari kekuatannya, ia memiliki mekanisme skill yang memungkinkannya untuk melompat ke berbagai arah hanya dalam hitungan detik. Elemental Burst dan Elemental Skill Xiao sangat efektif melawan gerombolan dan kerumunan musuh, karena memberikan banyak damage setiap kali dia jatuh ke tanah.
Xiao adalah pilihan yang sangat efisien dalam menyelesaikan event quest atau quest lain berbasis poin di mana pemain harus mengalahkan banyak musuh.
2. Hu Tao – Orang terkuat kedua di Liyue
Rarity: 5-star
Element: Pyro
Weapon: Polearm
Voice actors: Brianna Knickerbocker (EN), Dian Tao (CN), Takahashi Rie (JP), Kim Ha-ru (KR)
Hu Tao adalah namanya, dan kematian adalah permainannya!
Hu Tao menempati peringkat kedua sebagai karakter Liyue terbaik dalam tier list karakter Genshin Impact ini. Elemental Skill dan Elemental Burst Hu Tao dirancang untuk para pemain yang suka mengambil risiko. Semakin rendah HP-nya, semakin kuat damage Pyro yang dia berikan pada musuh. Nah, itulah yang kita sebut menari dengan kematian!
Untuk pemain yang ingin memiliki damage masif, direktur Wangsheng Funeral Parlor ini adalah yang tepat untuk kalian.
1. Ganyu menduduki puncak tier list karakter Genshin Impact ini
Rarity: 5-star
Element: Cryo
Weapon: Bow
Voice actors: Jennifer Losi (EN), Su Lin (CN), Ueda Reina (JP), Kim Sun-hye (KR)
Tak diragukan lagi jika Ganyu adalah yang terkuat dari semua karakter Liyue.
Dia adalah pengguna busur Cryo yang kuat karena Talent “Liutian Archery”, yang memberikan damage AoE tinggi pada Charged Attack.
Berkat Elemental Burst “Celestial Shower” miliknya, kemampuan Ganyu dalam pertempuran juga sangat kuat. Elemental burst ini memanggil Sacred Cryo Pearl yang menghujani musuh dengan pecahan es. Gabungkan serangan itu dengan Elemental Burst Pyro untuk memunculkan Elemental Reaction “Melt” agar memberikan damage dua kali lipat lebih besar.
Meski Kamisato Ayaka mungkin telah mengalahkannya dalam tier list karakter untuk Spiral Abyss Genshin Impact. Namun, Ganyu tetap menjadi karakter Liyue terbaik.
BACA JUGA: Lokasi memancing Genshin Impact dan semua detail yang perlu kalian ketahui