Setelah ekspansi konten besar-besaran pertamanya yang menampilkan wilayah baru “Inazuma” di Versi 2.0 kemarin, Genshin Impact kini mengejutkan penggemarnya lewat pengumuman kolaborasi dengan Horizon Zero Dawn, game action-RPG pemenang penghargaan yang dikembangkan oleh Guerrilla.
Mulai dari Versi 2.1, Hunter legendaris “Aloy” dari Horizon Zero Dawn akan bergabung jajaran karakter Genshin Impact sebagai karakter bintang lima. Nantinya pemain di PlayStation®5, PlayStation®4, PC, Android, dan iOS dapat memperoleh karakter bintang 5 gratis dalam event eksklusif yang berlangsung dalam waktu terbatas.
Genshin Impact
Genshin Impact adalah game Open World Action RPG gratis yang membawa pemain ke dunia Teyvat yang menakjubkan. Pemain bakal berperan sebagai “Traveler” yang sedang mencari saudaranya yang hilang dan mengungkap rahasia misterius Teyvat.
Saat ini, pemain bisa menjelajahi Mondstadt, Pelabuhan Liyue, dan Inazuma, tiga dari tujuh kota besar di Teyvat, masing-masing dengan budaya unik, cerita, dan lanskap sekitarnya yang luas, serta menawarkan beragam makhluk, monster, rahasia, dan harta karun tersembunyi.
- Panduan farm material Ayaka Genshin Impact
- Update Genshin Impact 2.0: Kota Inazuma dan tiga karakter baru
Aloy – Horizon Zero Dawn
Sebagai seorang Hunter berpengalaman dari Suku Nora yang menyelamatkan kehidupan di dunia Horizon Zero Dawn™, Aloy tidak akan ragu untuk bertarung memperjuangkan tujuannya selama berpetualang di dunia Teyvat.
Selain kemampuan memanahnya yang luar biasa, dia juga memperoleh Vision Cryo (kekuatan elemen es). Dalam Versi 2.1, Aloy akan ditampilkan sebagai karakter bintang lima baru berjuluk “Savior From Another World” yang bergabung dengan Traveler dalam mengungkap rahasia Teyvat.
Kolaborasi Genshin Impact x Horizon Zero Dawn hadirkan karakter bintang 5 gratis!
Kolaborasi Genshin Impact x Horizon akan memberikan karakter bintang 5 gratis kepada pemain. Pada Versi 2.1 nanti, pemain yang telah mencapai Adventure Rank 20 atau lebih dapat menerima Aloy melalui email dalam game setelah login di PS5 atau PS4.
Sementara itu, pemain di platform lain bakal mendapatkan Aloy melalui email dalam game login di Versi 2.2 mendatang. Senjata Bow bintang empat yang memberi Aloy buff khusus juga dapat diperoleh secara eksklusif di PlayStation pada Versi 2.1 dan platform lain di Versi 2.2 untuk pemain yang mencapai Adventure Rank 20 atau lebih.
Kolaborasi antara Genshin Impact dan Horizon Zero Dawn akan ditampilkan selama Versi 2.1 dan Versi 2.2. Apakah kalian tertarik dengan karakter bintang 5 gratis ini?
Untuk informasi dan update lebih lanjut, kalian bisa mengunjungi situs resmi Genshin Impact atau ikuti GenshinImpact di Twitter, Instagram, dan Facebook.