Putri tertua klan Kamisato, Ayaka, sekarang menjadi karakter S-tier di Genshin Impact.
Data menunjukkan karakter Cryo bintang lima tersebut telah masuk ke dalam jajaran karakter teratas untuk Spiral Abyss 2.0.
Mundur, Ganyu! Ratu Cryo baru di Abyss telah tiba.
Kamisato Ayaka jadi karakter DPS teratas Spiral Abyss
Statistik yang diperlihatkan Ayaka sejak kemunculan Inazuma membuatnya menjadi karakter S-tier di Spiral Abyss. Menurut situs web komunitas Genshin AppSample, dia secara drastis naik peringkat sebagai karakter DPS teratas pada domain khusus tersebut.
Peringkat empat besar menunjukkan campuran karakter support (Zhongli, Venti, Bennett) dan sub-DPS (Kazuha), kemudian DPS Ayaka berada di urutan kelima.
Kamisato Ayaka telah menggantikan sekretaris Liyue, Ganyu, sebagai DPS Cryo terbaik Spiral Abyss. Sementara tepat ketiga pengguna Cryo terbaik dalam game kini ditempati Support Diona.
Anda dapat melihat peringkat Spiral Abyss selengkapnya di sini.
- Ulang tahun Genshin Impact 2021 – Jadwal, hadiah, banner, event
- Hadiah gratis! Inilah kode redeem Genshin Impact 2021
Panduan farm material terbaik untuk Ayaka
Peringkat yang tadi diperlihatkan telah membuktikan bahwa pengguna pedang Cryo, Kamisato Ayaka, sangat layak untuk ditingkatkan.
Tapi kalian akan membutuhkan banyak material seperti Sakura Bloom, Handguards, dan Shivada Jade untuk meningkatkannya.
Baca panduan farm Ayaka kami untuk detail lebih lanjut tentang cara meningkatkan level sang Frostflake Heron Inazuma.
BACA JUGA: Genshin Impact x UniPin hadirkan kemudahan di pasar Asia Tenggara