EVOS Divine sebagai salah satu tim yang berhasil melaju ke babak Main Event Piala Presiden Esports 2022 di Istora Senayan, Jakarta, kemungkinan besar akan tampil tanpa sosok bintang muda mereka, Rasyah Rasyid.
Sebagai salah satu tim yang ingin meraih gelar juara dalam ajang Piala Presiden Esports 2022 Free Fire, tentunya EVOS Divine memiliki semua amunisi yang mereka butuhkan. Akan tetapi, rasanya akan jadi berkurang jika Rasyah tidak ada di sana.
- Senjata rahasia RRQ Kazu adalah pemain muda yang tidak terduga
- Nice try EVOS Divine, ONIC Olympus juara DGL 2022
Menghadapi berbagai tim lainnya, EVOS Divine akan bersaing dengan berbagai top team Free Fire seperti RRQ Kazu, ONIC Olympus, hingga juara bertahan ECHO Esports. Tahun lalu, anak asuhan Manay berhasil finis sebagai runner-up.
Tanpa Rasyah, apakah kali ini SAM13 cs mampu mendulang prestasi yang lebih baik? Mengapa sang bintang muda harus absen?
Absen media day, inilah alasan Rasyah kemungkinan tidak bela EVOS Divine di Piala Presiden Esports 2022
Sebelum menghadapi Piala Presiden Esports 2022 Free Fire, EVOS Divine terlebih dahulu bermain dalam ajang Dunia Games League (DGL) 2022 di Hall Basketball Senayan, Jakarta (30/10) di mana ia dan EVOS Divine menjadi runner-up.
Beberapa hari kemudian, saat EVOS Esports melakukan sesi foto (Media Day) semua divisinya, Rasyah tidak terlihat mengikuti di sana. Free Fire hanya ada SAM13, MR05, AbaaaX dan Bion tanpa Rasyah dalam sesi tersebut.
Diketahui, ternyata ada batasan umur untuk turnamen Free Fire Piala Presiden Esports 2022. Di mana para pemain setidaknya berumur 17 tahun. EVOS yang lolos dari jalur special invited sebagai runner-up FFML S6 Divisi 1 belum terlihat bermain sejauh ini.
Sesuai peraturan, maka pemain seperti Rasyah tidak akan bermain di sana. Berikut adalah lineup yang akan bermain sebagai berikut:
1. Saeful “SAM13” Muharrom
2. Regi “MR05” Pratama
3. Abi “Bion” Faisal
4. Akbar “AbaaaX” Mustafa
5. Muhammad “Manay” Farhan Ridha (Coach)
BACA JUGA : Galeri foto: Banjir penggemar ‘garis keras’ EVOS Divine di FFIM 2022 Fall