Daftar juara FFIM ini kami kumpulkan sejak dari gelaran pertama hingga FFIM 2021 FALL. Beberapa tim di bawah ini benar-benar jawara sejati yang pernah menjadi the “Masters” of Free Fire.
FFIM (Free Fire Indonesia Masters) merupakan salah satu turnamen bergengsi yang diadakan oleh Garena Indonesia sebagai salah satu kasta tertinggi turnamen game Free Fire sejak tahun 2019.
Turnamen FFIM juga merupakan salah satu event nasional terbesar yang diadakan oleh Garena. Melalui FFIM, tim yang berhasil menjadi juara dapat melangkah menuju kompetisi Free Fire Internasional.
- Bundle BTS x Free Fire: Penuh warna dan berkarakter!
- Jadwal FFIM 2022 Spring Play-Ins dan hasil pertandingan
Lebih jauh, kali ini ONE Esports akan mengajak kalian untuk melihat siapa-siapa sajakah tim yang berhasil menjadi juara dalam turnamen FFIM sejak pertama kali digelar hingga saat ini. Check this one out.
Daftar juara FFIM (Free Fire Indonesia Masters)
Dari beberapa nama tim-tim top tier 1 yang pernah menjadi juara FFIM, ada tim yang juga menjadi juara FFIM lebih dari satu kali. Berikut daftar selengkapnya:
1. CAPITAL ESPORTS – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2019 SHOPEE
Yang pertama, sebagai Inaugural Champion of Free Fire Indonesia Masters 2019 Shopee ada CAPITAL Esports. Bertarung melawan berbagai tim-tim lainnya, Capital yang berisikan Cupay, Manay, MR13 (sebelum menjadi SAM13) dan juga MR05 berhasil keluar menjadi juara. Mereka berhak atas piala FFIM, dan juga uang tunai Rp250 juta serta tiket eksklusif ke Free Fire World Cup di Thailand.
2. DRANIX ESPORTS – FREE FIRE INDONESIA MASTERS SEASON II 2019
Sebagai salah satu tim kuda hitam, DRANIX benar-benar tidak terprediksi sama sekali. Bahkan pada masanya, orang-orang mungkin lebih mengunggulkan RRQ Poseidon, EVOS Esports, hingga Island Of Gods.
Namun, hal itu tidak membuyarkan semangat dan kerja keras para pemain DRANIX. Mereka pun berhasil keluar sebagai juara FFIM Season II. DRANIX yang masih diperkuat oleh Delta, Bay, Bion, juga DeviL itu berhasil mendapatkan piala dan uang tunai sebesar Rp300 juta serta tiket Free Fire World Series Brazil.
3. ONIC OLYMPUS – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2020 SPRING
Berikutnya, kita memiliki ONIC Olympus sebagai juara dari FFIM 2020 Spring. Olympus merupakan salah satu kuda hitam dalam turnamen ini, yang berhasil menjadi juara FFML Season 1.
Kekuatan yang masih terbilang besar pada masanya, Olympus diperkuat nama-nama seperti RGone, Wizaa, Deadlyy, Jars dan juga Renbo benar-benar formasi terbaik ONIC saat itu.
Menyisakan Wizaaa seorang diri, kini formasi itu sudah bubar dan masing-masing pemain ada yang memutuskan untuk pensiun hingga pindah tim.
Sebagai juara FFIM 2020 Spring, ONIC berhak atas piala dan juga uang tunai sebesar Rp350 juta. Namun sayang, saat itu pandemi Covid-19 sedang tinggi-tinggi nya membuat mereka tidak mengikuti event internasional.
4. EVOS ESPORTS – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2020 FALL
Untuk pertama kalinya, EVOS Esports berhasil menjadi juara FFIM. Setelah berbagai usaha jatuh bangun mereka dan hanya berhasil finis di posisi ketiga pada Free Fire Asia Invitational 2019, akhirnya EVOS berhasil mengklaim tahta tertinggi scene kompetitif Free Fire Indonesia.
Kemenangan ini secara personal membuat MR05. SAM13 dan juga Manay menjadi juara untuk kedua kalinya sejak mereka terakhir berseragam Capital. Hal ini pun menunjukkan bahwa EVOS adalah salah satu kekuatan yang harus diperhitungkan.
Berhasil keluar sebagai juara, EVOS Esports berhak atas piala, uang tunai sebesar Rp350 juta dan juga tiket ke turnamen Free Fire Continental: Asia 2020.
5. EVOS DIVINE – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2021 SPRING
Setelah berhasil memecahkan kutukan puasa gelar mereka pada FFIM 2020 FALL kemarin, EVOS DIVINE kini berhasil menambah torehan catatan sejarah mereka sebagai ‘back to back’ champion FFIM.
Torehan juara ini pun semakin memperkuat kekuatan lineup MR05, SAM13, KENZOO, STREET dan ABU. Gelar juara ini juga menjadi kali kedua prestasi seorang Manay sebagai coach.
Sebagai juara, EVOS berhak atas piala dan juga uang tunai sebesar Rp350 juta serta tiket ke Free Fire World Series Sentosa 2021.
6. EVOS DIVINE – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2021 FALL
Menjadi ‘back to back’ champion memanglah epic, tapi menjadi ‘back-to-back-to-back’ champion sangatlah amazing. Itulah yang menggambarkan EVOS Divine ketika berhasil menjadi juara FFIM 2021 FALL.
Kemenangan mereka kemudian menandakan sejarah baru tercipta dalam scene kompetitif Free Fire Indonesia yakni tim esports yang berhasil mengklaim “treble winner” pertama kali.
Hal itu pun menjadikan MR05, SAM13, KENZOO, ABU, dan STREET sebagai pemain Free Fire tersukses di Indonesia. Dengan kemenangan itu juga, EVOS berhak atas piala, uang tunai Rp350 juta dan tiket ke FFCS: Asia Series 2021.
7. ECHO ESPORTS – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2022 SPRING
Usai EVOS Divine mengamankan slot di Grand Final FFWS 2022 Sentosa, ECHO Esports berhasil meraih gelar juara FFIM 2022 Spring. Bersaing dengan beberapa tim seperti SES Alfaink, AURA Ignite hingga ONIC Olympus, anak asuhan Chrisjo tampil sempurna.
Benar saja, mereka berhasil tampil gemilang di setiap round dan akhirnya berhasil meraih gelar juara FFIM pertama mereka. Sebagai juara, mereka berhak atas trofi dan hadiah uang tunai Rp350 juta serta tiket emas menuju FFWS 2022 Sentosa play-ins.
8. RRQ KAZU – FREE FIRE INDONESIA MASTERS 2022 FALL
Tampil sebagai juara SEA Games 2021 Free Fire, serta menanjak dari FFML Divisi 2 membuat RRQ Kazu semakin termotivasi untuk menjadi juara. Walau performa mereka tidak terlalu signifikan di FFML S6 Divisi 1, tidak menyurutkan api semangat Legaeloth cs bersama coach Ady.
Tampil sempurna dalam 8 round pertandingan FFIM 2022 Fall, meraih dua kali BOOYAH membawa RRQ Kazu meraih gelar juara FFIM pertama mereka sepanjang sejarah. Legaeloth sebagai seorang kapten tim akhirnya bisa meraih gelar official pertamanya.
Sebagai juara, mereka berhak atas trofi juara, uang tunai sebesar Rp350 juta dan tiket menuju FFWS 2022 Bangkok mewakili Indonesia bersama dengan SES Alfaink.
Nah, itu dia beberapa tim-tim yang berhasil menjadi juara FFIM selama beberapa tahun ini survivors. Apakah dari tim di atas ada yang merupakan tim favorit kalian?
Kira-kira dengan tidak adanya EVOS di FFIM 2022 Spring nanti, siapakah yang pantas untuk mengklaim gelar juara FFIM selanjutnya? Kita tunggu saja!
BACA JUGA : RRQ Kazu fokuskan SEA Games 2021 dan tinggalkan FFIM 2022 Spring Play-Ins