RRQ Kazu sebagai juara Free Fire Indonesia Masters 2022 Fall yang akan melaju ke Free Fire World Series 2022 Bangkok, turut serta dalam Piala Presiden Esports 2022.
Sebagai salah satu top tier team yang cukup mencetak banyak momentum juara, RRQ Kazu tampak tidak mau menyia-yiakan kesempatan yang mereka dapatkan. Ya, salah satunya adalah bermain di ajang PPE 2022 Free Fire.
Walau persiapan menghadapi turnamen FFWS 2022 Bangkok tentunya berat, sang pelatih, Ady Gustiawan tidak menganggap itu sebagai sebuah masalah.
- Jadwal Piala Presiden Esports 2022 Free Fire: Main Event
- EVOS Divine kemungkinan main di Pilpres 2022 tanpa Rasyah
Sebelumnya, usai melakoni turnamen FFIM 2022 Fall, RRQ Kazu turut serta dalam Dunia Games League (DGL) 2022 di mana mereka berhasil finis di posisi ketiga. Berbeda dengan tim lapis duanya, Hide, yang berhasil finis di posisi ke-7.
Optimistis jalani Piala Presiden Esports 2022, bagaimana target Ady bersama Legaeloth? Apakah persiapan menuju FFWS menjadi halangan?
Optimistis hadapi Piala Presiden Esports 2022 Free Fire, Ady yakin RRQ Kazu bisa meraih gelar juara
Saat ini, memang RRQ Kazu tengah dalam persiapan untuk menjalani FFWS 2022 Bangkok Play-Ins akhir November mendatang. Kepada ONE Esports, Ady selaku pelatih mengaku jika jadwal (timeline) ketat bukanlah halangan bagi mereka.
“(Jadwal) jadi beban sih tidak, ini adalah konsekuensi kami sebagai pelaku di scene kompetitif. Mungkin kami harus pandai menyesuaikan waktu sih, persiapan mempelajari META international dan Indonesia adalah fokus kami saat ini,” ucap Ady.
Bagi Ady berbagai kompetisi pra-FFWS 2022 Bangkok menjadi salah satu sarana penting untuk bisa menerapkan apa yang mereka latih. Fokus untuk FFWS menjadi poin utama dalam berbagai kegiatan yang mereka jalani saat ini.
“Sesi latihan kami sejauh ini berpusat pada event terdekat yakni Piala Presiden Esports 2022. Sementara untuk FFWS kami tetap mengerjakan berbagai analisa terkait lawan di babak Play-Ins, dan skenario yang mungkin terjadi nantinya,” sambungnya.
Walau terkesan ‘terhimpit’ berbagai event, namun Ady optimistis jika anak asuhnya tetap tampil prima dalam setiap turnamen yang dijalani. Mereka optimistis menargetkan diri untuk bisa menjadi juara Piala Presiden Esports 2022.
“Meskipun kesannya jadwal terlalu padat, kami tidak akan melewatkan kesempatan untuk bermain sebaik mungkin semaksimal mungkin di PPE 2022. Untuk target nantinya jelas kami akan tampil dengan performa terbaik semoga bisa membawa pulang piala,” pungkasnya.
Well, semoga dengan berbagai persiapan dan usaha yang akan diberikan RRQ Kazu dapat menuai hasil positif seperti pada FFIM 2022 Fall.
BACA JUGA : EVOS Manay punya kebiasaan unik di luar Free Fire