Direktur kreatif Fortnite Donald Mustard, berencana untuk membawa para gamer untuk berpetualang lagi di battle royale.
Mustard memposting foto di Twitter bersama aktor Robert Downey Jr yang mengenakan kaus Fortnite.
Meskipun tidak banyak yang bisa diceritakan dari postingan tersebut, para penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU) dan Fortnite ramai membicarakan kemungkinan kolaborasi anyar tercipta untuk Fortnite.
Ini bukan kali pertama Fortnite bekerja sama dengan Marvel untuk mempromosikan filmnya. Tahun lalu, pada Avengers: Infinity War, Thanos muncul di gim – karakter yang bisa menemukan Infinity Gauntlet dan bertransformasi menjadi mad titan yang menembakkan laser pada lawan.
Dengan Avengers: Endgame yang dirilis pada 24 April lalu, kemurkaan Thanos dengan Infinity Gauntlet-nya berpotensi muncul lagi di Fortnite, tetapi kali ini dengan melibatkan karakter Marvel.
Berdasar dari kicauan di atas, Fortnite bisa saja memunculkan skin “Iron Man”. Dimungkinkan juga para developer Epic berencana untuk meluncurkan RDJ stream Fortnite di platform seperti Twitch.
Fortnite sebelumnya pernah bekerja bersama selebriti seperti Drake untuk bermain bersama streamer terkenal seperti Richard “Ninja” Blevins.
Ada juga kemungkinan munculnya ‘skuat selebriti’ mengingat digunakannya tagar #teamdowney.