Fans dan analis pasti tahu persis jika Gambit Esports adalah salah satu favorit juara di VCT Stage 3 Masters Berlin. Mereka mulai menyandang status sebagai pesaing Sentinels setelah berhasil merajai VCT EMEA Stage 3 Challenger Playoffs. 

Kehebatan Gambit Esports yang membuat mereka jadi favorit semakin terasa ketika menghancurkan Crazy Raccoon di VCT Stage 3 Masters Berlin D2. 

Gambit Esports catat sejarah saat benamkan Crazy Raccoon

Credit: Riot Games

Tanpa basa-basi raksasa CIS Gambit Esports, membenamkan Crazy Raccoon sambil menorehkan kemenangan paling dominan di sepanjang gelaran VCT Masters melalui dua skor identik 13-1.

Di game pertama di Bind, Gambit Esports hanya kehilangan ronde bonus mereka namun setelahnya berlari kencang dengan meraih 11 kemenangan beruntun. Di pertandingan ini Ayaz “nAts” Akhmetshin jadi MVP dengan KDA 18/9/5 sekaligus merangkai ACS (average combat score) 359. 



Pada map berikutnya Icebox, Gambit menguasai sembilan ronder pertama, lalu menghanvurkan Crazy Raccoon melalui permainan yang bersih dan penuh perhitungan. Gambit menyuguhkan performa nyaris sempurna dengan penggunaan agen yang jitu ditambah mekanik bidikan yang luar biasa. 

Ciri permainan Gambit adalah bermain lambat namun stabil. Mereka fokus pada pertahanan sambil mencari setiap celah untuk memukul balik. 

Sebelum meraih kemenangan atas Crazy Raccoon, kememangan paling doinan di VCT Masters dicatatkan oleh Fnatic dan Sentinels. 

Di VCT Stage 2 Masters Reykjavic, Fnatic menghanyam KRU Esports 13-5 di Haven dan 13-4 di Icebox. Sentinel juga mencatat performa yang sama lawan NUTURN Gaming di final upper bracket. Menang 13-5 di Bind dan 13-4 di Haven. 

Kemenangan 2-0 Gambit atas Crazy Raccoon mendekatkan mereka ke babak play-off dari Grup C VCT Stage 3 Masters Berlin.

BACA JUGA: VCT 2021 Stage 3 Masters Berlin: Jadwal, hasil, format, tim, tempat menonton