Timnas Dota 2 Indonesia berhasil mendapatkan kembali momentum positif di lanjutan IESF WEC 2022.
Usai dikalahkan Filipina dalam pertarungan sengit tempo hari, kali ini Mikoto cs mampu memulangkan Kazakhstan dari lower bracket.
Kemenangan 2-0 membuktikan jika rasa percaya diri yang disuarakan pelatih timnas Dota 2 bukan omong kosong.
- Xepher gabung BOOM Esports: “Mama, aku INDOPRIDE!”
- Whitemon gabung TSM, resmi jadi pemain Indonesia pertama di NA
Mikoto pimpin timnas Dota 2 Indonesia di garis depan
Penampilan apik langsung diperlihatkan pasukan Merah Putih di game pertama, combo support Clockwerk dan Mirana terus melakukan rotasi sehingga para core Kazakhstan tidak mendapatkan ruang farming yang mereka butuhkan.
Di sisi lain, Mikoto mampu mengumpulkan pundi gold lebih cepat dengan Batrider midlane. Ia juga menjadi algojo di garis depan yang mengunci pergerakan Ember Spirit dan Faceless Void lawan.
Tidak perlu waktu lama, hanya dalam waktu 25 menit saja, perwakilan Kazakhstan dipaksa menyerah.
Duo support Jocham dan Whitemon kembali menampilkan permainan ciamik, kali ini menggunakan Mirana dan Bane. Rentetan CC selalu dilayangkan tepat sasaran dan memanjakan core timnas Indonesia.
Indonesia selalu unggul dalam Gold dan EXP sejak menit awal, tak sulit membayangkan betapa dominannya mereka di pertandingan berdurasi 35 menit ini.
Mikoto lagi-lagi dinobatkan sebagai MVP, di game kedua ia kembali sukses menghancurkan barisan pertahanan Kazakhstan menggunakan Puck.
11 kill dan 17 assist sudah lebih dari cukup untuk menjadi alasan mengapa midlaner ini pantas dianugerahi gelar MVP.
Di pertandingan selanjutnya, Indonesia akan bertemu dengan timnas Thailand pada Jumat (9/12) pukul 09.00 WIB.
Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di Instagram, Facebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight Dota 2 lainnya.
BACA JUGA: Terlalu OP! Lima hero paling diperebutkan di DPC SEA 2021/2022