Dark Slayer Laner merupakan salah satu role yang terbilang sulit di Arena of Valor. Namun, ada solusi untuk bisa memaksimalkan role ini.
DS Laner adalah lane yang biasanya diisi seorang diri oleh player. Umumnya hero-hero warrior atau tank yang bermain di sini. Walau ada juga hero mage sampai assassin yang bisa dimainkan di sana.
Tugas DS Laner adalah menjaga lane mencuri jungle musuh dan bisa join war di waktu dan momen yang tepat.
- Demi jenjang internasional, DG Mammon tinggalkan Mobile Legends untuk AOV
- DG Mammon, player AOV Indonesia paling berkembang menurut Steven Age dan Ravalda
Salah satu DS Laner terbaik saat ini di AOV, Muhammad “Mammon” Fikri, mengungkapkan tiga hero terbaik untuk mengisi role DS Laner. Player Dunia Games tersebut mengungkapkannya kepada ONE Esports.
“3 DS laner terbaik sekarang itu Florentino, Yena, dan Richter. Mereka hero yang sangat bagus karena clear wave cepat dan mobilitas yang tinggi,” ujarnya.
“Seperti yang diketahui, sebagai DS Laner kita harus mengupayakan clear wave lebih cepat dari musuh agar bisa rotasi membantu lane yang lain. Apabila kita kalah clear wave, usahakan menginfokan ke anggota tim lain untuk berhati-hati. Harus selalu respek dengan lawan,” tambah Mammon.
BACA JUGA: Rouie dan Max, dua hero paling spesial untuk Ravalda