Sudah bukan waktunya lagi kalian menonton episode anime yang diunggah secara ilegal, dipotong menjadi sembilan bagian, dan diunggah ke lima kanal YouTube berbeda.

Lupakan situs web dengan ribuan iklan atau platform pop-up yang mengharuskan kalian untuk login terlebih dahulu, sekarang kalian dapat streaming anime gratis secara legal di platform berbagi video terbesar di dunia.

Beberapa kanal YouTube khusus kini mulai mengunggah dan mendistribusikan episode anime secara lengkap.

Streaming anime gratis dan legal di YouTube


Streaming anime gratis di Muse Asia

streaming anime gratis
Screenshot oleh Kristine Tuting/ONE Esports

Muse Asia adalah kanal paling populer di YouTube untuk menonton episode anime secara gratis. Dimiliki oleh Muse Communication, sebuah perusahaan Taiwan yang mengkhususkan diri dalam mendistribusikan serial anime dan film di seluruh Asia dan seluruh dunia.

Sejak diluncurkan tahun 2019 lalu, streaming anime menjadi lebih mudah diakses di YouTube dengan kanal yang memiliki banyak versi lokal untuk menghibur pemirsa di Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, Vietnam, dan India. Tentunya subtitle bahasa Inggris dan Mandarin juga tersedia.

Khusus untuk weeaboo yang berbasis di Singapura, mampirlah ke toko merchandise anime mereka, Hakken!, terletak di dalam Plaza Singapura dan VivoCity.


Streaming anime gratis di Ani-One Asia

Anime YouTube channel Ani-One Asia
Screenshot oleh Kristine Tuting/ONE Esports

Sama halnya dengan Muse Asia, Ani-One Asia juga merupakan distributor anime resmi. Kanal ini dimiliki MediaLink International Limited dengan maskot yang disebut Ani-Gal.

Unggahan Ani-One mulai dari episode anime, wawancara pengisi suara, highlight, hingga konten orisinal yang menampilkan anggota tim mereka.

Tontonan paling populer di kanal ini adalah Code Geass, KonoSuba, Yuru Camp, dan Yamada-kun and the Seven Witches.

Sedangkan anggota Ani-One ULTRA dapat menikmati menonton Overlord, Haikyuu!! dan The Executioner and Her Way of Life.


Streaming anime gratis di AnimeLog

AnimeLog Youtube channel
Screenshot oleh Kristine Tuting/ONE Esports

AnimeLog, atau AniLog, pada awalnya adalah kanal YouTube yang didedikasikan khusus untuk penonton di wilayah Jepang, tetapi kemudian memperluas pasarnya ke luar negeri. Pergantian ini bertujuan untuk menghilangkan unggahan anime ilegal, meningkatkan jumlah penonton anime, dan menjadi platform global untuk distribusi anime resmi dari Jepang.

Banyak pihak pemegang hak yang pernah bekerja sama dengan mereka meliputi Kodansha Ltd., Toei Animation Co., Ltd, Nippon Animation Co., Ltd, dan Shogakukan-Shueisha Productions Co., Ltd.

Beberapa judul populer juga tersedia di kanal ini seperti Hungry Heart, Aware! Meisakkunn, dan Kon’nichiwa Anne.


Streaming anime gratis di Crunchyroll Dubs

Situs web streaming anime populer Crunchyroll perlahan memperluas layanannya ke YouTube dengan kanal yang sebelumnya bernama Funimation dan kini berganti jadi Crunchyroll Dubs. Funimation dan Crunchyroll mengumumkan mereka merger pada 1 Maret.

Semua klip dan video yang diunggah di sub-channel Crunchyroll ini di-dubbing dalam bahasa Inggris dan dipost setiap hari Minggu pukul 03.00 WIB.

Di sini kalian bisa mendapati anime master piece seperti Re:ZERO -Starting Life in Another World yang dibintangi oleh Sean Chiplock sebagai Subaru dan Kayli Mills sebagai Emilia.


Streaming anime gratis di YouTube BiliBili

Ini adalah kanal YouTube resmi dari platform streaming China, BiliBili, yang didedikasikan untuk konten anime. Juli 2020 kanal ini diluncurkan dengan peluncuran anime God of Deception (Shi Huang Zhi Shen).

Beberapa judul anime original China juga bisa kalian tonton di channel ini seperti Dragon’s Disciple, Flower Beauty, dan Heaven’s Official Blessing.

Klub VIP mereka menawarkan total 43 serial anime China yang dapat diakses pemirsa dengan tarif berlangganan bulanan tetap.

Itulah rekomendasi anime buat ngabuburit dari kami. Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita dan highlight anime lainnya.

BACA JUGA: 5 fakta Naruto yang perlu kalian ketahui