Satu pertanyaan yang bisa menggambarkan adaptasi anime Netflix Pluto, “Apa jadinya jika Astro Boy diubah menjadi serial misteri pembunuhan?”

Netflix telah mengumumkan akan merilis adaptasi anime dari manga karya Naoki Urasawa yang sudah memenangkan banyak penghargaan, Pluto.

Platform streaming yang bermarkas di Amerika Serikat membagikan cuplikan trailer menampilkan karakter utama dari adaptasi anime Pluto.



Adaptasi anime Netflix Pluto didasarkan pada seri klasik Astro Boy

Manga ini sebenarnya adalah interpretasi ulang dari alur cerita “Greatest Robot on Earth (Robot Terhebat di Bumi)” dari franchise Astro Boy buatan Osamu Tezuka. Judul Pluto sendiri diambil dari salah satu penjahat di kisah Astro Boy.

Alih-alih menyoroti robot anak bersepatu merah, Anime Netflix Pluto mengisahkan seorang inspektur robot Europol bernama Gesicht dalam usahanya memecahkan serangkaian kasus kematian manusia dan robot.

Satu kondisi yang selalu sama di setiap kasus, kepala korban diposisikan untuk memiliki tanduk, meniru tampilan robot Pluto.

Dalam trailer kalian bisa melihat sekilas gambaran tentang dunia Gesicht, yang diwarnai mobil terapung, hologram, dan robot pembunuh.

Dari tampilannya, serial ini akan membenamkan penggemar dalam distopia futuristik di mana robot telah menjadi ancaman bagi masyarakat manusia.

Atom dan adik perempuannya Uran juga muncul di trailer sedang berjalan-jalan mengenakan jins dan jas hujan kuning sementara Uran terlihat bermain dengan singa dan harimau.

KARAKTERPENGISI SUARA
GesichtShinshū Fuji 
AtomYoko Hikasa
UranMinori Suzuki

Dalam sebuah kutipan yang diberikan oleh Netflix, pembuat manga mengungkapkan kegembiraan mereka untuk adaptasi anime Pluto.

“Pluto mewarisi filosofi Tezuka dan tidak sekadar menyampaikan pesan antiperang, tetapi mengingatkan kita bahwa ada penderitaan di kedua sisi. Tapi tetap saja, satu-satunya jawaban yang tersisa adalah perdamaian,” kata rekan penulis Takashi Nagasaki.

Kalian bisa melihat trailer terbaru dari adaptasi anime Pluto di bawah ini:

Ikuti kanal resmi ONE Esports Indonesia di InstagramFacebook dan TikTok untuk mendapatkan berita, panduan, dan highlight anime lainnya.

BACA JUGA: 5 fakta Naruto yang perlu kalian ketahui